Kamis, 21 Juli 2011

Juventus Punya Ambisi Penting Musim Depan

Perombakan besar-besaran yang diusung Juventus belakangan ini didukung gelandangnya, Milos Krasic. Menurutnya, Si Nyonya Tua punya ambisi penting yang harus diwujudkannya musim depan, yaitu kembali diperhitungkan di Serie A Italia.
Didatangkan dari CSKA Moscow musim lalu, pemain berusia 26 tahun ini percaya akan terpenuhinya ambisi Sang Kekasih Italia untuk kembali merajai Liga paling bergengsi di negeri Pizza.
Dipercayanya Antonio Conte sebagai pimpinan, dan segelintir usaha perekrutan pemain kelas wahid semakin membawa aroma optimisme bagi pemain tim nasional Serbia ini.
"Dia (Conte) memiliki filosofi sendiri, dan kami di sini akan bertindak maksimal," ujar Krasic pada situs resmi klub.
Dalam lanjutan laga pramusimnya, Sabtu (16/7) lalu, Juventus berhasil membanjiri tim lokal, Val Susa dengan selusin gol. Hal itu sontak menumbuhkan kepercayaan diri para pemain Juve. Krasic pun begitu.
"Saya senang karena saya telah melakukan tur pramusim dengan sangat baik, dan saya siap untuk musim depan yang hebat," ungkapnya pasti.
"Saya berharap ini dapat berlanjut. Kami memiliki ambisi penting, dan kami akan memainkan pertandingan yang terbaik dari kemampuan kami," tambahnya pasti.
Meski hanya bertengger di posisi tujuh klasemen, Krasic berperan serta dengan mencetak tujuh gol dari 33 pertandingan bersama I Bianconeri musim lalu.

Sumber : www.bolanews.com

0 komentar:

Posting Komentar

Ads 468x60px

Enrich

Rich

75

Sense

95

Richgo PTR

richgoptr.com

Total Tayangan Halaman

Linklists

www.detiksport.com

Sample Links

www.goal.com

Sample Links

Sample Links

Diberdayakan oleh Blogger.